Selasa, 06 Mei 2014

L'Aquaggaswack


Alat musik yang berikut ini memang unik seunik namanya yang sulit dieja, yakni aquaggaswack. Alat musik ini pertama kali dibuat oleh Curtis Settino dengan menggunakan alat-alat rumah tangga yang sudah tidak dipakai lagi. Alat rumah tangga yang sebagian besar terbuat dari logam tersebut digantung di atas kerangka pipa logam juga, tujuannya agar dengan mudah menghantarkan suara dari alat musik yang dimainkan dengan cara dipukul tersebut.
Versi pertama dari aquaggaswack dibuat pada tahun 1996. Alat musik eksperimental ini dibuat dengan menyusun 18 tutup panci yang tidak memiliki bagian luarnya. Alat pertama tersebut mengalami perbaikan dan mulai dicoba kembali pada Desember 1998. Hasil perbaikan yang dilakukan terlihat lebih baik dengan suara lebih halus. Pada alat musik yang diperkenalkan kedua kalinya tersebut, telah bertambah rentetan logamnya dari 18 menjadi 29 tutup panci. Dari segi nada menghasilkan suara lebih tinggi mencapai satu oktaf.
Dari versi kedua yang dilakukan Settino telah mengalami perbaikan, karena memainkannya tidak lagi dengan menggunakan tongkat dan kuas. Dari elemen penghasil nada juga sudah bertambah dengan menyertakan simbal dan gong, cowbell, clacker, dan silinder tambang. Di Spanyol alat musik ini dikenal dengan nama carrilon tapaderos, dan mulai banyak dibuat oleh para seniman.

Uniknya.com, Juli 2012

Tidak ada komentar:

Posting Komentar